Jumat, 13 Agustus 2010

Gresso Luxor Las Vegas Jackpot, Ponsel Berharga 1 Juta Dollar

Ponsel teranyar dari produsen ponsel mewah Gresso adalah ponsel mewah Luxor Las Vegas Jackpot, yang dihiasi oleh berlian hitam dan emas 18 karat. Nama ponsel ini sangat cocok dengan label harganya yang mencengangkan 1 juta dollar (9 milyar rupiah lebih!!!)

Inspirasi ponsel ini berasal dari harta karun Mesir Kuno dan keindahan Las Vegas modern. Dengan bobot 180 gram, casing ponsel ini terbuat dari emas murni dan dihiasi dengan berlian hitam 45,5 karat. Seperti halnya semua ponsel Gresso, panel belakang Jackpot terbuat dari kayu hitam Afrika yang berusia 200 tahun. Setiap tombolnya terbuat dari kristal safir yang diukir dengan laser dan dipoles secara manual. Ponsel ini diproduksi tidak lebih dari tiga buah, dengan nomor personal diukir di panel belakang.


View Source: UberGizmo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar