Rabu, 07 Juli 2010

BlackBerry Curve 9300 Sudah Disetujui FCC? (update: atau hanya sekedar versi AWS dari 8500 series?)


Ini dia kabar gembira yang mungkin dinanti-nanti Anda para penggemar ponsel Blackberry besutan RIM. Setelah prototipe Blackberry Curve 9300 Kepler muncul di internet pada awal bulan Juni lalu, kali ini dikabarkan kalau prototipe itu telah lulus uji Federal Communications Commision (FCC).

Menurut sumber, informasi itu didapat langsung dari dokumen persetujuan yang dirilis FCC di situs resminya baru-baru ini. Dalam dokumen itu, FCC menyatakan kalau Blackberry Curve 9300 Kepler telah lulus tahap pengujian dan telah memenuhi standar kualitas yang diharapkan.

Meski belum ada pernyataan langsung dari pihak RIM mengenai waktu perilisan Blackberry Curve 9300, namun kemungkinan besar RIM sudah siap mengumumkan ponsel Blackberry model terbarunya itu dalam waktu dekat.

Jika memang benar begitu, itu berarti para penggemar ponsel Blackberry tidak lama lagi sudah bisa menikmati Blackberry Curve 9300 Kepler meski dilihat dari segi desain memiliki kemiripan dengan Blackberry Curve 8520 Gemini yang telah beredar di pasaran.

Tapi sayang, meski Blackberry Curve 9300 Kepler saat ini telah dinyatakan lulus tahap pengujian, namun pihak RIM belum juga memberikan informasi mengenai detail spesifikasi dari ponsel Blackberry model terbarunya itu. Sehingga, kami pun belum bisa memastikan apa saja fitur yang akan ditawarkan Blackberry Curve 9300 nantinya.

Meski begitu, menurut bocoran sebelumnya didapat informasi kalau Blackberry Curve 9300 nantinya akan dibalut dengan sistem operasi Blackberry 5.0, memori 256MB, WiFi, serta telah dilengkapi dukungan 3G. Untuk lebih jelasnya, kita tunggu saja pengumuman resminya nanti.

Update: Wireless Goodness mengatakan bahwa ini bisa saja hanya sekedar versi AWS CDMA dari 8500 series, karena kita belum melihat peluncuran versi semacam ini di wilayah ini. Kelihatannya masuk akal -- tapi bagaimanapun juga, 8500 dan 9300 terlihat sangat mirip.

View Source: FCC

Tidak ada komentar:

Posting Komentar