Selasa, 13 Juli 2010

Video: Profil Aston Martin One-77


Seperti apa mobil yang dibangun tanpa batasan biaya dan hal-hal sepele lainnya, jadilah Aston Martin One-77. Mobil yang hanya diproduksi sebanyak 77 unit ini benar-benar fenomenal. Baik dalam segi harga, 1,8 juta dollar (16 milyar rupiah lebih), performanya dengan mesin yang menghantarkan 700-740 hp dan torsi sekitar 553 Nm dan mampu mencapai kecepatan 220 mph, bahkan mobil ini lebih bertenaga dari McLaren F1 yang "hanya" memiliki tenaga 627 hp dan 480 Nm. Jelas, bobot F1 yang 2.514 pon jauh lebih ringan daripada One-77 yang berbobot 3.308 pon, namun pencapaian 220 mph tetap saja mengesankan.

Mobil ini bukan sekedar mobil biasa, namun sebuah maha karya. Dengan hanya 77 unit yang diproduksi, mobil bisa didesain sebebas mungkin, tidak seperti mobil yang diproduksi sebanyak ribuan atau bahkan jutaan unit yang harus mengikuti spesifikasi tertentu. One-77 diciptakan oleh tangan-tangan terampil dan memakai teknologi termutakhir. Tidak heran banyak orang super kaya yang mengincar mobil ini. Bahkan dikabarkan seorang milyuner di Timur Tengah memborong 10 unit mobil ini. Apakah para milyuner Indonesia juga tertarik untuk memborongnya?

Di bawah ini ada video testing dari Aston Martin One-77, silakan dinikmati



Tidak ada komentar:

Posting Komentar